Sejahterakan ASN, Pemkot Tangerang Siapkan Rumah Dengan Cicilan Murah

Wali Kota Tangerang, Sachrudin. (ist)

Kota Tangerang, asaterkini.id- Guna memberikan kesejahteraan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungannya, Pemerintah Kota Tangerang bekerjasama dengan Koperasi Satya Karya, untuk memberikan Fasilitas KPR kepada mereka yang belum punya rumah.

Fasilitas rumah itu disiapkan dengan cicilan murah dan tanpa DP. ” Semoga dengan adanya fasilitas ini semakin menambah semangat dan motivasi ASN untuk menjadi pelayan masyarakat yang amanah dan profesional,” Kata Wali kota Tangerang, Sachrudin di hadapan para ASN, saat memperingati Hari Kebangkitan Nasional di Pemkot Tangerang, Selasa (20/5/20205)

Selain itu Sachrudin juga mengajak pada seluruh jajarannya, untuk memaknai momentum Harkitnas sebagai motivasi meningkatkan semangat dan kualitas dalam melayani masyarakat.

Baca juga: Sachrudin Siap Maju Kembali Sebagai Calon Ketua DPD Golkar Kota Tangerang di Musda 2025

Pemkot Tangerang, lanjutnya, juga akan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik pada masyarakat melalui program gampang sembako, gampang kerja dan gampang sekolah (3-G)

“Ya, melalui program gampang sembako, tentunya masyarakat yang berpenghasilan rendah dapat lebih mudah mengakses bahan pangan pokok dengan harga terjangkau,” ujarnya.

Kemudian, tambahnya, program gampang kerja, warga dibekali pelatihan dan akses langsung ke dunia kerja melalui kemitraan industri dan program peningkatan keterampilan.

Baca juga: Kerjasama PSEL Pemkot Tangerang dan PT OISN Berakhir, Sachrudin Pastikan Pengelolaan Sampah Berlanjut

Begitupula dengan gampang sekolah, dipastikan anak-anak di Kota Tangerang dapat mengenyam pendidikan yang layak tanpa hambatan biaya.

Bahkan di dalam program tersebut, terdapat dukungan seperti beasiswa, perlengkapan sekolah, hingga akses atau transportasi sekolah gratis.

“Inisiatif ini dirancang agar tidak ada satupun warga yang tertinggal dalam gerak maju pembangunan kota dan bangsa,” paparnya.

Baca juga: Tim Sibat Pesisir Jember Lakukan Pemetaan Risiko Bencana Tsunami

Program 3G ini, imbuhnya, menjadi jembatan nyata antara cita-cita besar nasional dengan kebutuhan paling mendasar di level lokal, yang insya Allah dapat berdampak luas serta bermanfaat bagi masyarakat. (CS)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement Here

Topik Terkait

Advertisement Here

Trending